Partai Nasdem, PDIP, dan PKB Raih 9 Kursi, PBB Nihil
"Senayan Mini" Gedung DPRD Kabupaten Kepulauan Aru, Maluku, Indonesia |
Dobo,AI.-
Akhirnya, semua Parpol Peserta Pemilu 2014 di Aru, harus angkat topi buat
Partai Gerindra dan PKPI, yang masing-masing sukses gondol empat kursi jadi
totalnya delapan kursi diraih dua Parpol tersebut, dari total 25 kursi yang
diperebutkan di DPRD Kab. Kepulauan Aru.
Partai Gerindra total meraih empat kursi, yaitu dua kursi dari Daerah
Pemilihan (Dapil) Aru-1 (Kec. Pp. Aru); satu kursi dari Dapil Aru-2, (Kecamatan
Aru Utara, Aru Utara Timur, dan Aru Utara Selatan), dan satu kursi lainnya dari
Dapil Aru-3 (Kecamatan Aru Tengah, Aru Tengah Timur, dan Aru Tengah Selatan).
Sementara PKPI, sukses menggondol satu kursi, merata di semua Dapil, dari 4
Dapil di Aru, sehingga total memperoleh empat kursi di DPRD Kabupaten Kepulauan
Aru.
Sementara itu, 9 kursi lainnya diperoleh Partai Nasdem, PDIP, dan
PKB. Masing-masing Partai tersebut memperoleh 3 kursi.
Sisa 8 kursi terbagi kepada 6 Partai lainnya, yaitu: PPP dan PKS
masing-masing raih 2 kursi, serta Partai Golkar, Hanura, PAN, dan Demokrat,
masing-masing peroleh 1 kursi.
Dari 12 Partai Politik yang
bersaing merebut kursi untuk DPRD Kepulauan Aru, hanya PBB saja yang tidak
memperoleh kursi sama sekali (nihil). Partai yang dipimpin oleh Malew
Pattikaloba ini, terpaksa harus tereliminasi dalam pertarungan Pemilu 2014.
Caleg Termuda, Moh. Saifi Luansah (24 tahun), dari PPP, Dapil Aru-3, dan
Lanurdi Senen (28 tahun) dari PKB Dapil Aru-3. Sementara PDIP tampil dengan
Caleg Tertua Daniel Corneles Soumokil (68 tahun) dari Dapil Aru-1. Mereka
berdua mewakili unsur “anggota termuda dan anggota tertua”
Pimpinan DPRD Kabupaten Kepulauan Aru, sesuai Amanat Peraturan Pemerintah
(PP) No. 16, tahun 2010, jatuh ketangan Partai Gerindra dan Partai PKPI.
Tabel berikut ini menggambarkan akumulasi perolehan suara sah, kursi, dan
Caleg yang lolos dari setiap Partai Politik. (AI-1)
NO
|
PARTAI
|
JLH KURSI
|
SUARA SAH
|
CALEG YANG LOLOS
|
1
|
PDIP
|
3
|
6.448
|
1. EDWIN WISMAN, SE
2. ASIS GOIN, S.IP
3. DANIEL C. A. SOUMOKIL
|
2
|
NASDEM
|
3
|
5.194
|
1. YUSUF MANTAIBORBIR, ST
2. USMAN LABOU, S.Pi.
3. LUIS ANGKER, SE
|
3
|
GERINDRA
|
4
|
4.972
|
1. SERY ANGKER
2. ANDREAS LIEMBERS, SE
3. ELON DUMGAIR
4. DANIEL KOBRUA, SH
|
4
|
PKPI
|
4
|
4.932
|
1. RENNO DJABUMIR, SH
2. HERI LAELAEM
3. JEMRIS SALAY, SE
4. DEDY ANGGREK, SE
|
5
|
DEMOKRAT
|
1
|
4.477
|
1. DOMINGGUS LENGAMS
|
6
|
PKB
|
3
|
4.183
|
1. PAULUS AGUDJIR, S.Sos.
2. LANURDI SENEN, SE
3. SEMUEL REFIALI, A.Md.
|
7
|
PAN
|
1
|
3.339
|
1. A. F. PASOLO, SH., L.LM
|
8
|
PKS
|
2
|
3.273
|
1. LAGANTI HUTANJALAY, SE
2. MUIN SOGALREY, SE
|
9
|
HANURA
|
1
|
2.997
|
1. JANRIS BARENDS
|
10
|
PBB
|
0
|
2.331
|
NON KURSI
|
11
|
GOLKAR
|
1
|
2.293
|
1. MARTEN TUHUMURY, SE
|
12
|
PPP
|
2
|
2.125
|
1. MOH. SHAIFI LUANSA, SE
2. HADI DJ. SALEH
|
|
|
25
|
46.564
|
|
Tidak ada komentar:
Posting Komentar